Tips Sukses Jualan di Elevenia
15 Juli 2022, Oleh : Reni
Di Era kemajuan teknologi yang semakin maju dan lebih modern sebagai pelaku bisnis harus mampu ikut andil di dalamnya agar dapat mengikuti kemajuan jaman tersebut. Karena dengan semakin majunya teknologi juga dapat merubah system perekonomian semua kalangan masyarakat manjadi lebih maju. Contohnya pelaku bisnis dapat melakukan penjualan melalui media online dengan memanfaatkan handphone canggih yang dimiliki.hal ini memudahkan pelaku bisnis dalam melakukan transaksi jual beli melalui salah satu dari banyaknya Marketplace di dunia online.
Setelah Tokopedia, Shopee, Lazada, terdapat beberapa E-Commerce lain yang dapat membantu usaha pelaku bisnis salah satunya Elevenia. Elevenia adalah Marketplace yang resmi diluncurkan pada bulan Maret 2014. Dimana di bawah naungan operasi PT XL Planet yang merupakan sebuah perusahaan Joint Venture antara PT XL Axiata, Tbk dan Sk Planet Korea Selatan. Kategori Produk yang dijual di Elevenia juga cukup beragam. Elevenia juga sudah banyak dikenal oleh masyarakat di seluruh penjuru Negeri. Untuk bergabung di Marketplace Elevenia berikut akan dibahas beberapa tahapan yang perlu dilakukan.
Daftar Member Elevenia
Tahapan awal yang perlu dilakukan adalah mendaftar akun member di website resmi elevenia www.elevenia.com . Caranya cukup mudah hanya dengan mengakses website lalu akan menemukan beberapa format yang harus di isi. Disini calon seller akan mendapatkan e-mail verifikasi jika sudah berhasil membuat akun.
Pendaftaran Akun Seller Elevenia
Tahap selanjutnya adalah pendaftaran akun yang telah dibuat sebelumnya menjadi akun seller. Jadi disini calon seller harus menggunakan e-mail yang didaftarakan sebagai akun member untuk mengirim e-mail yang berisi permohonan seller di Elevenia. Calon seller diwajibkan untuk mengirim e-mail permohonan tersebut ke alamat email seller@elevenia.co.id . Untuk beberapa hari kemudian pasti calon seller akan mendapatkan e-mail balasannya dan harus melakukan langkah atau tahapan yang selanjutnya.
Mengisi Data dan Dokumen Penting
Setelah seller mendapatkan e-mail balasan dari Elevenia seller harus mengisi semua data dan dokumen penting lain yang dibutuhkan. Cara atau tahapannya adalah sebagai berikut:
Upload Barang Dagangan
Setelah semua selesai dan mendapatkan e-mail dengan keterangan bahwa sudah berhasil menjadi seller. Maka langkah selanjutnya seller harus mengupload barang dagangan yang dimiliki. Usahakan foto dibuat sejelas dan semenarik mungkin agar sesuai dengan barang aslinya. Berikan harga yang bersaing dengan beberapa seller lainnya. Jangan lupa untuk memberikan deskripsi yang lengkap untuk setiap barang yang di Upload agar memudahkan konsumen untuk memahami spesifikasi produk yang akan dibeli.
Berikut diatas merupakan beberapa langkah yang wajib dilakukan untuk melakukan penjualan di Aplikasi Penjualan Elevenia yang dapat dilakukan. Lakukan setiap tahap dengan benar agar proses pembuatan akun seller dapat terlaksana dengan baik. Yang nantinya akan memudahkan seller dalam penjualan produk yang akan dilakukan.
Baca juga https://satoeasa.com/cara-mudah-menjadi-affiliator-lazada/
Mau Konsultasi?