Yuk, kita cari tahu kenapa kok sampai bisa Startup seperti Shopee banyak yang memberhentikan karyawannya..
Sebelumnya kita bahas terlebih dahulu asal usul online marketplace. Negara pertama kali yang memiliki online marketplace yaitu Amerika pada tahun 1995. Marketplace yaitu amazon dan ebay. Sedangkan di China Jack Ma membuat Alibaba. Sedangkan di Indonesia mulai pada tahun 1999 dengan KasKus. Orang bisa melakukan penjualan dan pembelian melalui marketplace tersebut.
Setelah itu pada tahun 2009 lahirlah Tokopedia, tahun berikutnya yaitu 2010 disusul oleh Bukalapak dan tahun 2011 Zalora yang fokusnya ke fashion.
Setelah itu perusahaan ritel besar pun seperti matahari juga membuat online marketplace. Disusul Shopee yang pada saat ini banyak orang belanja menggunakan shopee.
Berdasarkan katada.id Indonesia masuk dalam urutan ke 5 yaitu negara paling sering belanja online. Sedangkan prediksi tahun 2025 pasar E-Commerce Indonesia akan menyumbang 1.500 Triliun terhadap perekonomian nasional.
Saat ini persaingan online marketplace sangatlah ketat. Dulu ketika mau bertransaksi harus datang ke atm untuk membayarnya, sekarang marketplace sudah menyediakan dompet digital, ini sangat mempermudah para pelanggan dalam berbelanja online.
Berbagai cara untuk menarik para pelanggan yang dilakukan oleh marketplace. Promonya sangat gencar, melalui semua kanal. Kita lihat saja seperti Shopper. Menggandeng para artis nasional untuk menjadi brand ambassador mereka. Dan ini tentu biaya yang tidak murah. Dan hal-hal lainnya.
Untuk bersaing, semua strategi dan cara sudah mereka terapkan. Siapa yang menjadi pemenang ? Berdasarkan data dari similar web pada Agustus 2022 Shopee mendapatkan kunjungan terbanyak yaitu 190,7 juta pengunjung. Ini meningkat 11,37 % dari bulan Juli 2022.
Hal tersebut menjadikan Shopee menjadi peringkat pertama di Indonesia. Nomor dua disusul oleh tokopedia dan ketiga lazada. Apa yang menjadi shoope bisa seperti itu ? Sejak awal shopee sudah bisa ditebak. Mereka menembak segmen para kaum hawa. Mereka di awal fokus dengan barang fashion. Logonya saja icon tas dengan simbol S. Buktinya sampai sekarang shopee menjual 74 juta barang fashion dari 1,6 juta active seller yang tersebar di seluruh Indonesia. Mereka bekerjasama dengan umkm juga untuk meningkatkan brand mereka.
Tetapi dibalik kesuksesan shopee ada hal yang mungkin juga belum bisa diatasi perusahaan. Saat ini dari total karyawan 6.232 karyawan sebanyak 3% dirumahkan. Radinal Nataprawira Head Public Shopee mengatakan kondisi ekonomi global menuntut kami untuk lebih cepat beradaptasi serta mengevaluasi prioritas bisnis agar bisa menjadi lebih efisien, ini merupakan keputusan yang sulit.
Menarik Untuk Dibaca : Mengenal Digital Advertising
PHK ini tidak hanya di Indonesia, melainkan di negara-negara lain. Tujuannya untuk merasionalisasi bisnis mereka atau agar lebih efisiensi. Pada saat ini perusahaan induk Shopee SEA Group terus merugi. Forrest Li sebagai CEO Sea Ltd mengatakan perusahaan berjuang di era kenaikan suku bunga acuan, kebijakan inflasi dan pasar yang bergejolak. Investor kini beralih ke investasi yang aman di tengah situasi ekonomi sekarang ini.
Hal ini tidak terjadi pada shoppe saja. Akhir tahun kemarin amazon membukukan kerugian operasionalnya hingga 3 Triliun Rupiah. Pendapatannya juga menurun. Kebutuhan operasional naik lebih cepat daripada penjualan.
Walaupun Shopee sudah memberhentikan 3 % karyawannya mereka tetap menunjukkan performa terbaiknya. Banyak orang beranggapan ada masalah besar pada marketplace ini karena mem PHK banyak karyawannya.
Handhika Jahja Direktur Eksekutif Shopee Indonesia mengatakan Langkah penyesuaian yang diambil pada segmen dan pasar tertentu, dipastikan tidak melibatkan shopee Indonesia. Hal ini ditunjukkan shopee dengan merekrut para aktivis digital dengan programnya global leaders program. Mereka dibimbing para pemimpin shoppe, yang jelas ini sebagai bentuk regenerasi.
Apa kira-kira pelajaran yang bisa kita ambil ?
Shopee melakukan ini karena merespon dinamika pasar. Tentu semua perusahaan akan melakukan hal yang sama. Karena agar bisnis sehat selamanya. PHK karyawan ini adalah pilihan terakhir dan pasti menyakitkan untuk yang terkena dan yang tidak terkena.
Mereka mengalami dari perasaan yang bersalah kepada temannya yang tidak selamat dari PHK, efek yang ditimbulkan bisa mengarah pada gangguan mental yang akan menyebabkan produktivitas kerja menurun.
Maka sekarang bijaklah dalam mengambil keputasan didalam berbisnis, Lebih-lebih Anda saat ini sudah memiliki banyak karyawan. Ini harus diperhatikan.
Salam sukses, salam SATOEASA untuk Indonesia.
Menarik Untuk Ditonton : 7 CARA JUALAN DI WHATSAPP AGAR MAKIN LARIS
Mau Konsultasi?
1 Comment
I love your writing style genuinely enjoying this website .