Kita mulai dulu dari kejatuhan Nokia. Sebenarnya apa yang membuat mereka terpuruk. Setelah itu kita akan pelajari seperti apa manajemen membangun nokia yang baru dan juga melihat masa depannya. Yang terakhir kita pelajari kisah atau pelajaran apa yang bisa kita ambil dari kisah bangkitnya nokia ini.
Pada tahun 1865 Nokia berasal dari pabrik kayu yang berasal dari Finlandia. Pada puncak tahun 2001 nokia menduduki puncak kejayaannya termasuk di Indonesia dengan dukungan OS symbian. Nokia mulai menurun ketika Apple mengeluarkan produk dengan IOS nya. Keberadaan apple ini membuat nokia semakin lama semakin menurun penjualannya.
Dan pada tahun yang sama Google meluncurkan OS android yang diberikan gratis kepada semua produsen smartphone. Inilah yang menjadi awal mula kehancuran Nokia, sehancur – hancurnya pada waktu itu.
Pada tahun 2009 produsen smartphone masih banyak menggunakan symbian, blackberry dan IOS. Ketika tahun 2010 semua smartphone sudah berpindah ke OS android kecuali produk Apple, Blackberry dan Nokia.
Pada tahun 2013 inilah Nokia sudah menyerah hingga akhirnya dibeli oleh Microsoft. Berdasarkan riset dari seorang peneliti mengatakan bahwa Nokia gagal bukan karena mereka tidak melek dengan teknologi yang sedang berkembang. Mereka para manajer takut ingin mengungkapkan pendapat-pendapat dan inovasi kepada presidennya yaitu Olli-Pekka Kallasvuo yang terkenal temperamental. Sering menggebrak meja. Inilah yang membuat mereka para manajer takut untuk mengungkapkan ide-ide dan inovasinya.
Akhirnya mereka hanya fokus pada rencana awal, dan mengerjakannya dengan tujuan ‘asal bapak senang’. Akhirnya tidak memikirkan jangka panjang dan perkembangan pola kebutuhan konsumen di lapangan. Akhirnya nokia terlambat merespon kebutuhan pasar.
Sekarang kita bahas pivot project nokia saat ini. Mengakui mereka kalah dalam pertempuran smartphone, akhirnya nokia melirik pada industri atau bidang yang lain. Yaitu bisnis jaringan dan penyedia teknologi.
Bisnis itu bermula ketika nokia menjual saham ke microsoft dan membeli saham siemens. Lalu mereka menjalankan strategi jangka menengah dengan orang-orang baru dan organisasi yang baru.
Pada tahun 2015 Nokia mengakuisisi Alcatel – Lucent dengan nilai USD 16.6 Miliar dalam menguatkan posisinya melawan ericsson dan huawei. Pada saat itu nokia sudah bergerak untuk layanan infrastruktur jaringan.
Menarik Untuk Ditonton : Cara Memulai Bisnis Dari NOL
Risto Siilasmaa seorang chairman nokia bersama timnya membuat perubahan secara radikal yang mengubah nasib Nokia. Selain itu ricto menata ulang 99% karyawan, 80% anggota dewan dan semua anggota tim eksekutifnya. Dia mengatakan “ transformasi ini sebagai pergantian dari mesin kabin, dan sayap tengah penerbangan pesawat dan merakitnya kembali agar terlihat sangat berbeda.
Selang dua tahun Nokia sukses mengintegrasikan jaringan untuk perusahan-perusahaan ternama. Akhirnya nilai saham Nokia terus naik. Kapitalisasi pasar nokia pada Juli 2017 telah meningkat lebih dari 500% . Berikut ini Unit Usaha yang nokia punya
Nokia saat ini sudah menjadi perusahaan jaringan terbesar. Ketika mereka kalah dalam dunia smartphone. Maka saat ini mereka menguasai bisnis jasa jaringan dan infrastruktur. Hal ini juga dilakukan menekan biaya operasional agar bisa menjaga cash flow.
Para peneliti dari perguruan tinggi melakukan penelitian terhadap karyawan, anggota dewan dan manajer puncak tentang bagaimana cara eksekutif melakukan langkah-langkahnya yang strategis sehingga bisa menjadi perusahaan yang bisa bangkit lagi dengan menggarap industri yang lain.
Ternyata dari anggota dewan membuat peraturan wajib diskusi antar tim dan anggota. Semua usulan atau pendapat wajib di dengar dengan baik. Ketika mengangkat seorang manajer atau eksekutif harus bisa membuat budaya diskusi yang menyenangkan. Tujuannya adalah tentang psikologis para karyawan dan manajer. Mereka akan sangat merasa dibutuhkan dan memang dibutuhkan di perusahaan untuk ide – ide kreatifnya.
Seorang manajer mengatakan “ dengan pimpinan baru, kami merasa tidak takut, kami tidak perlu terlalu memikirkan apa yang kami katakan. Sangat mudah untuk mendiskusikan berbagai dan ide.
Pada akhirnya lingkungan kerja Nokia sekarang sudah lebih humanis karena sering adanya diskusi yang menarik untuk setiap tim. Saat ini Nokia sangat memperhatikan para karyawannya. Karena sebelum gulung tikar. Mereka menang pada industri jasa .
Nokia sudah mulai kerjasama dengan 10 mengara. Pekka Lundmark seorang CEO yang diangkat pada tahun 2020 mengubah pasar dan merespon kebutuhan pelanggan dengan lebih baik serta memangkas 10.000 pekerjaan untuk menghemat 600 juta Euro pada akhir 2023.
Uang itu nantinya akan digunakan untuk pengembangan bisnis jaringan 5G dan peralatan telekomunikasi. Pun sebagai pembukaan bisnis baru Nokia.
Apa pelajaran yang bisa kita ambil dari Nokia ini ?
Semoga dengan cerita nokia ini kita bisa mengambil hikmah dan pelajaran penting untuk terus bergerak. Salam sukses, salam Satoeasa untuk Indonesia.
Menarik Untuk Dibaca : Bedah Inovasi Mall Ramai dan Mall Sepi
Mau Konsultasi?