Tips Pemasaran ~ Dalam pemasaran online, harus punya prinsip. Jika pemasaran banyak menggunakan media social tanpa iklan maka harus ada strateginya. Prinsipnya adalah sharing – sharing dahulu, selling – selling kemudian. KEnapa demikian ? karena media social itu untuk ajang social bukan jualan. Orang melihat media social itu hanya butuh hiburan, informasi dan saling sapa. Jadi sering – sering memberikan sharing kepada para follower anda.
Itu prinsipnya. Sekarang kita akan belajar mengenai strategi dalam menulis copywriting menggunakan email.
Copywriting pada email sangatlah berbeda dengan broadcast. Berikut ini anatomi yang bisa kamu gunakan untuk copywriting pada email
>> HEADLINE
Cantumkan headline yang menarik pada subject email. Silahkan kamu gunakan berbagai jenis headline yang sudah dipelajari dari artikel sebelumnya. Intinya adalah pikirkan bagaimana orang mau membuka email kamu. Sehingga open ratingnya tinggi. Jika ratenya tinggi kemungkinan closing juga tinggi.
>> INTRO
Tujuan intro ini adalah untuk membangun kedekatan dengan pembaca. Kamu bisa melakukannya dengan cara menyapa, Tanya kabar, atau mendoakannya.
>> MASALAH & SOLUSI
Gunakanlah cerita dalam menunjukkan masalah. Yang sering dialami oleh pembaca. Tunjukkan jika kamu bisa membantu dan memberikan solusi kepada mereka para pembaca. Mainkan rasa penasaran para pembaca.
>> DETAIL BENEFIT
Beritahu benefit secara detail kepada pembaca. Kenalkan produk yang kamu jual. Jangan fokus pada fiturnya tapi fokuslah pada benefit atau manfaat dari produk yang kamu jual. Mereka butuh benefit atau manfaat.
>> ALASAN
Harus bisa meyakinkan melalui tulisan kepada para pembaca. Kenapa harus produk kamu yang harus dibeli. Kenapa harus percaya kepada kamu. Kenapa harus beli sekarang.
>> TESTIMONI
Dengn adanya testimoni pembaca akan lebih yakin dengan produk yang kamu jual. Testimoni bisa siapapun. Bisa kamu ambil sample dari salah satu pelanggan kamu. Atau bahkan jika produk kamu banyak digunakan oleh para public figure, itu akan sangat meyakinkan kepada mereka para pembaca.
>> HARGA CORET
Kejutkan mereka dengan harga promo. Jika kamu pas ada promo. Buatlah harga coret. Harga coren ini mirip – mirip dengan diskon.
Menarik Untuk DIbaca : Ada 7 Frase Khusus Dalam Headline Yang Harus Anda Ketahui
>> CALL TO ACTION 1
Beritahu secara jelas kepada mereka untuk segera action menghubungi kamu sekarang juga. Contoh : Melalui kesempatan ini saya mengajak anda untuk bekerjasama dan berbisnis dengan saya sebagai Reseller. …
>> NILAI KERUGIAN
Beritahu mereka, apa kerugian jika tidak membeli produk yang kamu tawarkan. Jika sampai menunda maka kerugian apa yang mereka alami.
>> BONUS SPESIAL
Berikan kejutan bonus special untuk mereka yang membeli produk hari itu juga. Ini salah satu cara strategi saling merekomkan antar teman. Mereka yang sudah membeli produk kamu pasti akan mengajak orang lain untuk produk yang mereka butuhkan.
>> CALL TO ACTION 2
Paksa mereka untuk segera menghubungi kamu. Sertakan nomor HP kamu. Paksa mereka secepat mungkin.
>> NB
Tujuan NB ini adalah penegasan. Jangan sampai mereka menundanya sampai besok. Kamu bisa mainkan 3 elemen penting yaitu Social Proof, Scarcity dan urgency.
Oke, dari sekian anatomi ini buatlah secara urutan. Agar mudah terbaca.
Untuh contoh akan saya susulkan. Karena panjang. Dan butuh satu pembahasan artikel khusus.
Oke, semoga dengan tulisan ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Jangan sungkan untuk berkomentar. Setiap orang punya pengalaman masing – masing. Lebih – lebih Untuk para tim pemasaran online.
Copywriting memang sangat dibutuhkan ketika mau berjualan.
Salam sukses salam Satoeasa Untuk Indonesia
Mau Konsultasi?