Tips Bisnis ~ Banyak para pebisnis online, terutama pemula yang tidak menyadari hal ini. Fokusnya hanya bagaimana mendatangkan traffic. Padahal belum tentu traffic banyak bisa menghasilkan closing. Begitu juga sebaliknya. Traffic sedikit tetapi bisa closing terus – terusan.
Oleh sebab itu, harus seimbang. Mendalami teknik mendatangkan traffic, pun juga mendalami teknik closing. Orang membeli produk kita itu 80 % berdasarkan emosi. Sedangkan 20 % hanya logika. Suatu contoh, kita memiliki produk herbal, konsumen kita sudah merasakan manfaatnya. Dan senang membeli di toko kita karena pelayanannya sangat bagus. Si Konsumen butuh herbal lagi, walaupun harga di toko sebelah lebih murah, secara emosional pasti konsumen tersebut kembali membeli produk yang kita jual.
Pelayanan, merupakan salah satu cara teknik closing yang harus dikedepankan. Kali ini saya akan sedikit berbagi ilmu mengenai teknik closing menggunakan WhatsApp.
1, Kuasailah Percakapan
Ini penting kita bisa menguasai percakapan di dalam membalas chatting konsumen. Caranya adalah, kita harus sering melontarkan pertanyaan ke konsumen. Jangan hanya fokus menjawab. Misal : Ada yang bisa dibantu kak ?, Produknya butuh yang seperti apa ? Budgetnya berapa kak ? dll. Sesuaikan dengan kebutuhan.
Jika kita hanya fokus menjawab, maka suasana dalam chat akan hening, dan itu menimbulkan kurang baik, walaupun closing. Kita harus berusaha akrab kepada calopn konsumen. Karena inilah yang nantinya akan membentuk sebuah ikatan emosional.
2. Berikan Pujian Kepada Konsumen Pada Setiap Pertanyaan
Ketika calon konsumen menjawab, berilah pujian. Sehingga mereka akan merasa senang dan dihargai. Contoh : Pilihan kakak sangat tepat, Oh, iya budgetnya pas sekali untuk produk yang kakak butuhkan. Dan lainnya.
3. Jangan Pernah Memberikan Pertanyaan 2 Arah Berkebalikan
Maksudnya jangan menanyakan 2 hal yang berlawanan. Misal : Kak jadi beli apa enggak ? Ini sangat fatal. Tidak boleh dilakukan. Buatlah pertanyaan yang mengarahkan konsumen untuk membeli. Misal. Jadi beli 1 atau 2 kak ? . Nah, faham ya.. Oke kita lanjut.
Menarik Untuk Dibaca : Cara Cerdas Memanfaatkan Media Sosial
4. Buat Calon Konsumen Merasa Butuh Dengan Produk Kita
Jangan sampai kita salah target konsumen. Jika konsumen yang sudah masuk di chat kita berarti mereka paling tidak membutuhkan produk yang kita jual. Caranya, berikan edukasi secara detail mengenai produk yang dibutuhkan konsumen. Mulai dari manfaat dan keuntungannya.
5. Berikan Surprise
Ini sangat menarik. Berikan surprise kepada konsumen. Misalnya sudah closing, Anda bisa memberikan surprise. Contoh : Untuk pembelian selanjutnya akan kami berikan free ongkir kepada kakak, atau contoh yang lainnya. Surprise bisa macam – macam tergantung kita. Tujuannya surprise ini adalah untuk membuat emosional konsumen meningkat dengan membeli produk dari kita. Loginya setiap orang pasti senang diberikan surprise.
6. Gunakan teknik Jika – Maka
Contoh dari teknik ini. Jika kakak tidak membeli sekarang kemungkinan 2 hari lagi harga akan naik. Jika kayak sayang dengan anaknya maka sangat eman kalau tidak dibelikan sekarang. Nah, ini membuat calon konsumen akan segera action. Tapi ingat, jangan menipu.
7. Harus Kita Yang Mengakhiri Percakapan
Jangan sampai konsumen mengakhiri percakapan. Harus kita yang mengakhirinya. Bisa dengan kata terima kasih, atau mendoakannya. Karena tidak etis jika konsumen sampai mengakhiri percakapan. Karena mereka adalah raja.
8. Buat Produk Terbatas
Buatlah seolah – oleh produk atau diskon terbatas. Contoh. Hari harga diskon produk terbatas sampai hari ini atau besuk, Produk ini diproduksi hanya 100 pcs, saat ini tinggal 10 pcs. Tapi ingat, sesuaikan dengan real dilapangan, sekali lagi jangan berbohong menggunakan teknik ini.
9. Gunakan Lead Magnet
Apa itu ? Lead magnet adalah upaya kita dalam menarik konsumen untuk membeli. Misal, promo gratis ongkir, diskon setiap 3 bulan sekali, harga coret. Dan yang lainnya. Karena ini akan mengundang daya tarik atau gairah konsumen untuk membeli.
Oke, mungkin itu yang bisa saya bagikan. Semoga bisa bermanfaat. Mungkin jika teman – teman punya tips dan trik yang lain bisa komentar di bawah ya..
Salam Sukses, Salam Satoeasa Untuk Indonesia
sumber foto : santripreneur.or.id
Mau Konsultasi?