Mengenal Marketplace Shopify
18 September 2022, Oleh : Reni
Shopify adalah e-commerce web builder berbayar yang digunakan untuk membuat toko online. Dari manajemen produk, inventaris harga, pembayaran, hingga pengiriman. Platform pembuatan toko online ini cocok untuk para pelaku bisnis yang ingin membuat toko online sendiri, tetapi belum mempunyai pengalaman coding sama sekali. Hanya dengan mendaftar di situs resmi Shopify pelaku bisnis sudah bisa memulai membuat situs web toko online melalui dasbor yang disediakan. Shopify menyediakan layanan dasbor yang sangat mudah dijangkau, bahkan untuk orang-orang awam.
Shopify menawarkan tiga paket, yaitu Basic Shopify, Shopify, dan Advanced Shopify. Namun pelaku bisnis tidak perlu langsung membeli paket berbayar, tetapi diberi kesempatan untuk memanfaatkan kesempatan percobaan selama 14 hari terlebih dahulu untuk mengenal Shopify, jika pelaku bisnis cocok dengan Platform ini maka boleh lanjut, jika tidak boleh berhenti. Berikut penjelasan dari masing-masing paket yang disediakan oleh Shopify, diantaranya:
Paket ini memiliki biaya berlangganan yang rendah, biaya pertransaksi yaitu 2%. Plan ini cocok untuk pelaku bisnis yang sedang mencoba membangun toko online untuk pertama kali.
Biaya berlangganan sedikit lebih tinggi, namun biaya pertransaksi lebih rendah dari Basic Shopify yaitu 1%. Plan ini cocok digunakan untuk pelaku bisnis yang sudah memiliki toko online sebelumnya, tetapi ingin mencoba berpindah-pindah menggunakan layanan Shopify.
Biaya berlangganan dari paket ini cukup tinggi, namun pelaku bisnis dapat menikmati semua fitur yang disediakan Shopify. Biaya per transaksi paling rendah diantara paket lainnya, yaitu sebesar 0,5%. Plan ini cocok untuk para pelaku bisnis yang sudah memiliki bisnis yang cukup besar.
Berdasarkan tabel harga diatas, pelaku bisnis bisa memiih plan yang paling cocok dan tepat untuk membangun toko online. Bisa dengan berlangganan menggunakan masa percobaan atau bisa berlangganan sejak awal mendaftar Shopify.
Keunggulan Shopify
Sebelum menggunakan Shopify untuk membangun toko online, sebaiknya pelaku bisnis mengetahui beberapa keunggulan yang akan didapat jika menggunakan platform Shopify, berikut diantaranya:
Banyak yang berfikir bahwa membuat situs web adalah sesuatu yang sulit dilakukan, namun Shopify tidak demikian. Adanya drag-and-drob Shop Builder memudahkan pengguna untuk membangun sebuah website toko online. Semua bisa dibangun dalam waktu yang singkat.
Desain toko menentukan seberapa unik toko online dan hal ini merupakan salah satu faktor yang mendorong konsumen betah berlama-lama di toko online tersebut. Shopify memiliki lebih dari 100 tema varian yang bisa digunakan dan di modifikasi, banyak pilihan tema memperkecil kemungkinan resiko tampilan toko online sama dengan toko lainnya. Tema yang disediakan memiliki dua pilihan yaitu gratis dan berbayar, sesuai dengan anggaran yang dimiliki dan kebutuhan.
Untuk pelaku bisnis yang sering berpergian dan tidak sempat membawa laptop untuk mengontrol dan mengelola toko online yang dimiliki tidak perlu khawatir, dengan Shopify bisa dengan mudah melakukan pengelolaan toko online melalui smartphone. Pengelolaan tidak hanya terbatas pada menerima pesanan saja, tetapi juga bisa mengunggah gambar produk, menambahkan koleksi produk, hingga berkomunikasi dengan staf ataupun pelanggan. Aplikasi Shopify tersedia di Google Playstore dan dapat diunduh secara gratis.
Pelaku bisnis tidak pelu khawatir jika mendapat kendala dalam penggunaan aplikasi Shopify, karena Shopify menyediakan layanan selama 24 jam penuh melalui obrolan terbuka, email, dan panggilan telepon.
Fasilitas trial gratis 14 hari mendukung pelaku bisnis untuk mencoba Shopify sebelum berlangganan. Setelah masa percobaan habis, pelaku bisnis bisa melanjutkan pembayaran untuk berlangganan dan jika tidak melanjutkan Shopify akan otomatis menghapus akun yang bersangkutan.
Cara Mendaftara Shopify
Untuk menggunakan Shopify, pelaku bisnis perlu mendaftar terlebih dahulu di situs resminya di https://www.shopify.com, Pendaftaran tidak dikenakan biaya sama sekali. Berikut langkah-langkah yang dilakukan ketika mendaftar di Shopify, diantaranya:
Pertama yang harus dilakukan adalah menuju link www.shopify.com untuk membangun pendaftaran dan mendapatkan akses toko online. Dapat memulainya dengan meng-klik “Start Free Trial”
Setelah langkah pertama dilakukan akan muncul form “Start your free 14-day trial of Shopify”. Pelaku bisnis memiliki toko online di Shopify dengan masa percobaan selama 14 hari. Lengkapi data yang diminta, setelah semua data terisi dengan benar, kik “Create Your Store” untuk melanjutkan langkah selanjutnya.
Certitakan sedikit tentang diri pelaku bisnis, kemudian klik “next” untuk melanjutkan misi dalam membangun toko online.
Isi form “Add an Address so you can get paid” dan pastikan masukkan data sesuai dengan data diri, karena akan digunakan sebagai alamat bisnis default nantinya. Dan proses pendaftaran selesai.
Cara Menggunakan Shopify
Setelah berhasil melakukan pendaftaran, kini saatnya untuk belajar membuat toko online dan cara mengelolanya di Shopify. Ikuti langkah dibawah ini supaya pelaku bisnis tahu cara menggunakan Shopify dengan baikdan benar.
Jika proses pendaftaran sudah selesai dilakukan, pelaku bisnis akan lanjut ke halaman dashboard. Ada beberapa tools yang terdapat di dashboard Shopify, berikut diantaranya:
Halaman depan untuk mengelola semua aktifitas yang terjadi di toko secara detail dan ringkas
Halaman yang berisi tentang pemesanan produk yang dimiliki, di menu ini pelaku bisnis bisa mengelola pesanan yang masuk, hingga status pembayaran
Halaman yang berisi tentang pengelolaan produk yang dijual, di menu ini dapat mengelola produk dengan mudah. Mulai dari pembuatan kategori hingga Gift Card.
Di halaman ini bisa melihat informasi mengenai pelanggan secara detail.
Halaman in berisikan tentang segala jenis transaksi jual beli, dari keuntungan hingga kerugian. Di halaman ini juga bisa melihat laporan tentang transaksi penjualan secara detail.
Halaman ini bisa digunakan untuk merencanakan dan mengatur kegiatan marketing toko online. Kegiatan periklanan akan secara otomatis terintegrasi oleh Facebook dan Google.
Halaman ini khusus untuk membuat diskon produk/ layanan. Mulai dari memberikan promo maupun kode pembelian.
Halaman ini menyediakan tools untuk mengembangkan toko online yang dimiliki, tidak jauh berbeda dengan widget yang ada di WordPress.
Halaman yang berisi tentang pengaturan umum seperti, penggantian tema toko, blok post, pages, navigation, domain dan preference.
Cara Menambahkan Produk ke Shopify
Berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menambahkan produk pada platform Shopify, diantaranya
Klik icon products dan kemudian akan menemukan button “Add Product” klik untuk melanjutkan langkah berikutnya
Isi semua data yang berkaitan dengan produk, pastikan berisi tentang informasi produk yang jelas dan detail demi menjaga kepercayaan dan kenyamanan konsumen. Pada bagian Organization bisa tambahkan tentang Product Type dan Vendor
Masih dihalaman yang sama, masukkan gambar tentang produk yang dimiliki. “Add Image from URL” berfungsi untuk menambahkan gambar yang diambil dari situs dan “Add Images” berfungsi untuk mengambil gambar dari computer. Berikut beberapa riciannya:
Masukkan harga produk yang diinginkan. Ceklist “ Charge taxes on this product” saat merasaperlu membebankan pajak kepada pembeli
Bisa menambahkan produk ke Collections yang diinginkan
Bisa digunakan untuk mengklasifikasikan produk yang dimiliki.
Tambahkan Inventaris Produk
Masih berada pada halaman yang sama, Inventory berfungsi untuk memasukkan data berdasarkan kebijakan bisnis. Mulai dari SKU, Barcode, dan Inventory Policy.
Isi Detail Pengiriman Produk
Disini bisa mengatur detail pengiriman barang dan lainnya. Lengkapi masing-masing data sesuai dengan kebijakan bisnis yang dimiliki.
Tambahkan Variasi Produk
Di Variants bisa menambahkan detail tentang produk yang dimiliki, misalnya variasi dari segi ukuran, warna, dan apapun yang diperlukan untuk menjelaskan produk. Bisa juga menentukan harga yang berbeda untuk masing-masing variasi yang sudah dibuat.
Optimasi SEO Produk
Fitur ini disediakan oleh Shopify dan SEO merupakan faktor penting untuk meningkatkan traffiv toko online dan tidak perlu bingung dalam menentukan seperti apa tampilan setiap produk toko online di mesin pencarian nantinya.
Setelah semua langkah selesai, langkah terakhir adalah menyimpan produk. Pada bagian bawah pojok kanan terdapat button “Save Product” untuk menyimpan produk yang dimiliki. Perlu juga diketahui, semua tools yang ada di dashboard Shopify hanya akan bekerja secara maksimal ketika pelaku bisnis melakukan berlangganan. Tools Orders dan Produk (Gift Card) adalah tools belum bisa digunakan sebelum melakukan berlangganan.
Berikut diatas merupakan penjelasan mengenai Aplikasi Jualan Online Shopify beserta keuntungan dan bagaimana cara penggunaannya. Shopify adalah CMS toko online premium yang bisa dinikmati dengan makasimal saat pelaku bisnis mulai berlangganan. Menggunakan Shopify untuk membangun toko online tidaklah sulit, cukup mudah dan cepat. Maksimalkan semua yang Shopify sediakan dan buatlah toko online sesuai dengan versi masing-masing pelaku bisnis.
Baca juga https://satoeasa.com/cara-efektif-membuat-konten-promosi/
Mau Konsultasi?